Problem



 4.6. Tristate Logic Gates[Daftar]

1. Gambarkan gerbang NAND tiga input beserta tabel kebenaran!

Jawaban:




 
2. Pada gambar rangakaian gerbang logika dibawah, tentukan keadaan A, B, C dan D apa saja yang menjadikan Y tinggi ?


Jawaban:

 
Penentuan jawaban atas pertanyaan di atas dapat dilakukan dengan membuat tabel kebenaran.

Dengan ketentuan aktif tinggi dan aktif rendah, contoh soal di atas dapat diselesaikan dengan lebih cepat. Dari untai tersebut dapat diambil pengertian sebagai berikut.

1. Dari gerbang NAND nomor 3 dapat dinyatakan: Y akan rendah jika E dan F tinggi.
2. Dari gerbang NAND nomor 1 dapat dinyatakan: E akan rendah jika A dan B tinggi.
3. Dari gerbang NAND nomor 2 dapat dinyatakan: F akan rendah jika C dan D tinggi.

Ketiga pernyataan di atas agak sulit untuk dikaitkan. Pernyataan nomor 1 tidak dapat diikuti oleh pernyataan nomor 2 dan 3. Pernyataan nomor 1 mensyaratkan E tinggi dan F tinggi; sedangkan pernyataan nomor 2 memberikan keadaan E rendah dan pernyataan nomor 3 memberikan keadaan F rendah. Bahkan dalam soal ditanyakan masukan apa yang menjadikan Y tinggi, padahal di pernyataan nomor 1 dinyatakan Y rendah.

Agar ketiga pernyataan di atas dapat dikaitkan, gerbang nomor tiga diubah ke gerbang alternatifnya, yaitu OR dengan kedua masukan aktif rendah seperti pada gambar dibawah. Sehingga didapat pernyataan:

1. Y akan tinggi jika E atau F rendah.
2. E akan rendah jika A dan B tinggi.
3. F akan rendah jika C dan D tinggi.


 
Sehingga didapat pernyataan Y akan tinggi jika:
1. A dan B tinggi atau
2. C dan D tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar